
LAMBAR- Ratusan Qori dan Qoriah dari 71 pekon 319 pemangku
,15 Kecamatan kabupaten lampung barat (Lmbar),berlaga di Musabaqah Tilawatil
Quran (MTQ) ke 22 yang dipusatkan di lapangan kecamatan suoh. Pembukaan MTQ yang
digelar Senin (10/12/2018)malam,dihadiri
Bupati,Wakil bupati dan para pejabat di
jajaran Pemkab lambar.Pembukaan berlangsung hikmat, yang diawali dengan pawai
taaruf mengelilingi Kecamatan Bandar Negeri Suoh dan Kecamatan Suoh pada senin
sore.
Para santri yang nantinya terpilih sebagai santri terbaik,
dikatakan Bupati lambar Parosil Mabsus akan dipercaya menjadi duta Kecamatan pada Musabaqah Tilawatil Quran tingkat kabupaten
di Kecamatan Suoh. “Kami berpesan kepada seluruh santri menggunakan kesempatan
ini untuk berkompetensi dan menjadi santri berkualitas,” katanya.

Wakil Bupati Mat Hasnurin menambahkan,terima kasih kepada
panitia dan seluruh pendukung pelaksanaan MTQ ini, melalui kegiatan yang
diagendakan setiap tahun ini dikatakannya merupakan upaya untuk mewujudkan
generasi qurani. Yaitu generasi yang memiliki kompetensi berkualitas dalam baca
dan tulis Alquran. Ucapnya.
Melalui MTQ Ke 22 Kabupaten Lampung Barat kita
tingkatkan pemahaman al-qur'an menuju Lampung Barat hebat, artinya dengan Cabang-cabang
lomba yang akan diikuti para peserta pada MTQ kali ini diantaranya Cabang Tafsir
Qur'an,Cabang Tilawatil Qur'an,Cabang Fahmil Qur'an, Cabang Syahril Qur'an, Cabang
Khattil Qur'an,Cabang Makalah Ilmial Al-Qur'an,Dan Cabang Hifzil Qur'an, Yang
Akan Diikuti Oleh 15 Kecamatan Yang Ada Di Lampung Barat.
Rangkaian acara yang akan dilaksanakan yaitu penerimaan
kafilah, dilanjutkan sore harinya dengan Pawai taaruf, pertemuan official,
upacara pembukaan pada malam harinya, setelah itu dilanjutkan hari Selasa, Rabu
dan Kamis kegiatan lomba masing masing kategori, dan berakhir di Hari Jum'at
dilakukan rekap nilai serta peresmian penutupan dan pelepasan kafilah. (Ir)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar