
LAMBAR-FLS2N (Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional)
merupakan ajang lomba dan festival bidang seni bagi siswa. FLS2N adalah sebagai
upaya memberikan ruang bagi kreativitas dan potensi siswa di bidang seni dan
sastra.FLS2N diharapkan menjadi aktivitas yang mampu mewadahi ekspresi
siswa.Kegiatan ini diharapkan mampu mewadahi berbagai bentuk seni
dan sastra serta mampu mengangkat potensi yang dimiliki siswa sehingga
dapat memberikan prestasi dan kebanggaan bagi dunia pendidikan khususnya,Di
kabupaten lampung Barat (Lambar)dan pada umumnya,olimpiade olahragaSiswa
Nasional (O2SN) Suatu kegiatan bersifat kompetisi di bidang olahraga
antara siswa SMKN dalam lingkup wilayah atau tingkat lomba tertentu.
Kegiatan Olimpiade OlahragaSiswa Nasional
(O2SN)merupakan kelanjutan dari kegiatan pertandingan yang
sudah dikenal dan merupakan salah satu kegiatan yang
sering dilaksanakan oleh sekolah,kiegiatan ini merupakan suatu wahana
bagi siswa untuk mengimplementasikan hasil kegiatan pembelajaran dalam
rangka meningkatkan kesehatan jasmani, dan daya kreativitas.Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Drs.
Zulpakar,MM membuka acara Lomba Kompetensi Sekolah , FLS2N dan O2SN yang
dilaksanakan di SMKN 1 Kebun Tebu, pada Hari Senin (17/12/2018),yang dihadiri
langsung oleh Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus.

Dan Turut hadir,Ketua DPRD Lambar Edi Novial,S.Kom,Kadis
Pendidikan dan Kebudayaan Bulki Basri, S.Pd.,MM, Kadis Perkebunan dan Peternakan
Tri Umaryani,SP.,M.Si,OPD,Kepala Sekolah dan peserta dari SMK se Lampung
Barat."Kegiatan ini sebagai salah satu bentuk upaya pemerintah pusat dan
provinsi untuk meningkatkan mutu pendidikan dan kualitas SDM khususnya siswa
tamatan SMK, untuk mewujudkan hal tersebut siswa SMK harus memiliki
keahlian maupun keterampilan, oleh karena itu pendidikan SMK harus menghasilkan
lulusan yang mampu mengisi dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat dan
mampu menunjukkan keahlian dan daya saing di kancar nasional maupun
internasional", ujar Zulpakar.
Pada kesempatan ini Bupati Lambar Parosil Mabsus juga
menyampaikan bahwa "Kegiatan ini diharapkan dapat membentukan sikap,
mental, sportivitas, kejujuran,dan rasa solidaritas yang tinggi antar sesama
siswa yang pada gilirannya akan dapat meningkatkan mutu pendidikan di Lampung
Barat,karena melalui kegiatan olimpiade olahraga dan festival seni ini,
selain mencari bakat siswa dalam bidang olah raga dan seni sejak dini, juga
diharapkan dapat melahirkan atlit yang profesional dan mampu membawa harum nama
Lambar", ujarnya.
Selanjutnya, ia meminta agar seluruh peserta O2SN dan FLS2N
ini, baik atlit, pelatih maupun official masing-masing cabang olah raga dan
kegiatan seni dapat mengikuti seluruh pertandingan dan perlombaan yang diadakan
dan mengikutinya dengan semangat dan sportivitas yang tinggi, serta meraih
prestasi dengan cara jujur dan benar-benar menjadi juara sejati dan hasil dari
O2SN dan FLS2N ini bisa mewakili Lampung Barat di tingkat provinsi dengan
membawa nama baik daerah lampung barat ini.
Dalam laporan Ketua Panitia menyampaikan bahwa Dengan jumlah
peserta 231 berikut pendamping menjadi 380 peserta, maka kegiatan ini bertujuan
untuk mencari bakat dan kesiapan siswa dalam bidang olahraga seni dan lainnya,
sehingga jika dilaksanakan di tingkat Nasional kami sudah siap .(Ir)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar